Rabu, 16 November 2011

MENGELOLA KAS KECIL

Menyusun Laporan Kas Kecil


Petunjuk :

1. Sebagai seorang sekretaris Anda diminta membuat laporan kas kecil

2. Laporan kas kecil dibuat pada setiap akhir bulan dan disetujui oleh pimpinan Direktur PT. Arsya Persada Ir. Azis Septian, M.Com

3. Laporan kas kecil mempergunakan imprest system

4. Laporan kas kecil diketik dengan menggunakan Program Ms. Excel

5. Format laporan kas kecil seperti contoh terlampir.

Transaksi selama bulan oktober 2011 sebagai berikut :

a. menerima cek Bank Mandiri No. 30100200 tanggal 1 oktober 2011 Rp. 20.000.000.00 untuk pengisian kas kecil ( No. Voucher : PC. 3001 )

b. Tanggal 2 oktober 2011 membeli 20 lembar meterai @ Rp. 6.000,00 ( No. Voucher : PC. 3002 )

c. Tanggal 4 oktober 2011 membayar biaya kebersihan Rp. 500.000,00 ( No. Voucher : PC. 3003 )

d. Membeli alat tulis kantor tanggal 5 oktober 2011: ( No. Voucher : PC. 3004 )

 5 lusin ballpoint @ Rp. 16.000

 5 lusin note book @ Rp. 21.000

 5 lusin penggaris @ Rp. 12.000

 5 lusin map plastik @ Rp. 18.000

e. Membeli konsumsi rapat sebanyak 56 kotak @ Rp. 9.000 tanggal 9 oktober 2011 ( No. Voucher : PC. 3005 )

f. Biaya perjalanan dinas pimpinan ke Jakarta tanggal 15 oktober 2011; ( No. Voucher : PC. 3006 ) – Biaya transportasi Rp. 2.800.000, - biaya akomodasi Rp. 7.000.000,00

g. Tanggal 20 oktober 2011 dibayar : ( No. Voucher : PC. 3007 )

 rekening air Rp. 560.000

 rekening listrik Rp. 2.701.000

 rekening telepon Rp. 3.600.000

h. Bayar biaya karangan bunga ucapan peresmian gedung baru untuk relasi tanggal 27 oktober 2011 Rp. 250.000.00 ( No. Voucher : PC. 3008 )

i. Setelah kembali dari Jakarta pimpinan mengembalikan sisa biaya perjalanan dinas sebesar Rp. 1.000.000,00 tanggal 28 oktober 2011 ( No. Voucher :PC. 3009 )

j. Tanggal 29 oktober 2011 membeli 10 lembar materai @ Rp. 6.000,00 ( No. Voucher :PC. 3010 )






Tidak ada komentar: